TheJakartaPost

Please Update your browser

Your browser is out of date, and may not be compatible with our website. A list of the most popular web browsers can be found below.
Just click on the icons to get to the download page.

Jakarta Post

Jokowi incar stabilitas, transisi mulus dalam perombakan kabinet

Hadi Tjahjanto, sekutu lama Jokowi yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang, dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan.

Yerica Lai (The Jakarta Post)
Premium
Jakarta
Thu, February 22, 2024

Share This Article

Change Size

Jokowi incar stabilitas, transisi mulus dalam perombakan kabinet Hadi Tjahjanto (second left) and Agus Harimurti Yudhoyono (right) take their oath during their inauguration as the new coordinating political, legal and security affairs minister and agrarian and spatial planning minister, respectively, at the State Palace in Jakarta on Feb. 21, 2024. President Joko “Jokowi“ Widodo appoints Hadi to fill the position left by Mahfud MD, who resigned to campaign as vice presidential candidate in the 2024 general election, and Agus to replace Hadi for the remainder of Jokowi's presidential term. (Antara/Hafidz Mubarak A)
Read in English
Indonesia Decides

Pada Rabu 21 Februari, Presiden Joko "Jokowi" Widodo mempromosikan salah satu loyalisnya ke posisi kabinet senior, sekaligus menyambut seorang mantan pemimpin partai oposisi ke dalam pemerintahannya. Menurut para analis, ini adalah langkah konsolidasi kekuasaan di bulan-bulan terakhir masa jabatan Jokowi. Tujuannya agar ia dapat melakukan soft landing dan menjalani masa transisi yang mulus bagi pemerintahan berikutnya.

Pada sebuah upacara di Istana Kepresidenan, Hadi Tjahjanto, seorang sekutu lama Jokowi yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang, dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan.

Hadi pernah menjabat sebagai Panglima TNI selama empat tahun sebelum bergabung dengan kabinet Jokowi sebagai menteri pada 2022. Hubungannya dengan Presiden dimulai sejak ia ditunjuk sebagai komandan pangkalan Angkatan Udara Adi Soemarmo di Surakarta, Jawa Tengah, pada 2010. Di tahun itu, Jokowi masih menjabat sebagai walikota.

Posisi Menkopolhukam telah dibiarkan kosong selama sekitar tiga minggu setelah Mahfud MD, pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dari partai Jokowi sendiri, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), mengundurkan diri dari kabinet. Mahfud mundur untuk mencalonkan diri sebagai wakil presiden sekaligus bentuk protes atas dugaan ketidaknetralan Presiden dalam pemilu.

Hubungan antara Jokowi dan PDIP memburuk setelah Presiden mulai secara implisit mendukung kandidat mantan pesaingnya, Prabowo Subianto. Presiden bahkan membiarkan putranya, Gibran Rakabuming Raka, menjadi calon wakil presiden bagi Menteri Pertahanan tersebut meskipun ada intervensi hukum yang kontroversial.

Sementara itu, yang menggantikan Hadi di Kementerian Agraria dan Tata Ruang adalah Ketua Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY. Partai Demokrat sebelumnya sangat kritis terhadap kebijakan-kebijakan Jokowi, termasuk UU Cipta Kerja dan pemindahan ibu kota.

Partai Demokrat pernah berada dalam aliansi yang mendukung calon presiden oposisi Anies Baswedan. Namun, partai tersebut kini menjadi bagian dari koalisi besar yang mendukung Prabowo, yang telah berjanji untuk melanjutkan program-program Jokowi.

to Read Full Story

  • Unlimited access to our web and app content
  • e-Post daily digital newspaper
  • No advertisements, no interruptions
  • Privileged access to our events and programs
  • Subscription to our newsletters
or

Purchase access to this article for

We accept

TJP - Visa
TJP - Mastercard
TJP - GoPay

Redirecting you to payment page

Pay per article

Jokowi incar stabilitas, transisi mulus dalam perombakan kabinet

Rp 29,000 / article

1
Create your free account
By proceeding, you consent to the revised Terms of Use, and Privacy Policy.
Already have an account?

2
  • Palmerat Barat No. 142-143
  • Central Jakarta
  • DKI Jakarta
  • Indonesia
  • 10270
  • +6283816779933
2
Total Rp 29,000

Your Opinion Matters

Share your experiences, suggestions, and any issues you've encountered on The Jakarta Post. We're here to listen.

Enter at least 30 characters
0 / 30

Thank You

Thank you for sharing your thoughts. We appreciate your feedback.