Menurut Erick Thohir, investasi “penting” ini akan secara signifikan meningkatkan peluang pertumbuhan ekonomi bagi ekosistem dan infrastruktur pariwisata Indonesia.
ndonesia menerima investasi senilai $3 miliar dolar Amerika bagi sektor pariwisata dari pengembang terkemuka yang berbasis di Uni Emirat Arab. Investasi tersebut adalah hasil kunjungan tingkat tinggi yang dipimpin oleh Presiden Joko “Jokowi” Widodo untuk memperkenalkan proyek Ibu Kota Nusantara (IKN).
Investasi “penting” ini akan secara signifikan meningkatkan peluang pertumbuhan ekonomi bagi ekosistem dan infrastruktur pariwisata Indonesia. Hal itu ditegaskan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.
Jokowi tiba di Abu Dhabi pada Selasa, bersama delegasi terbatas. Ia akan memulai serangkaian pertemuan selama sehari penuh. Dalam jadwal, terdapat pertemuan dengan Presiden Sheikh Mohammed bin Zayed (MBZ) dan pengusaha UEA untuk mendorong pendanaan proyek Nusantara.
Menjelang keberangkatannya dari Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma di Jakarta, Jokowi mengatakan kepada para wartawan bahwa kemitraan ekonomi antara Indonesia dan UEA akan menjadi inti dari kunjungan singkatnya kali ini.
Dalam pertemuannya dengan MBZ pada Rabu, Jokowi menyoroti beberapa rencana kerja sama bilateral. Di dalamnya, antara lain, terdapat peningkatan hubungan perdagangan, kemajuan Indonesia-UEA Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA), dan pembangunan bersama landing platform dock (LPD). LPD adalah kapal perang amfibi.
“[Tentang] investasi strategis, kerja sama antara UEA dan Indonesia semakin menguat,” kata Jokowi dalam pembicaraan bilateral tersebut. Ia tekankan bahwa salah satu fokus Indonesia saat ini adalah pengembangan IKN.
Menurut rilis resmi pemerintah UEA, kunjungan Jokowi menghasilkan enam Nota Kesepahaman (memorandum of understanding atau MOU). MOU tersebut mencakup kerja sama mulai dari pengelolaan anggaran publik, penggunaan energi nuklir untuk tujuan damai, hingga kolaborasi antara Pusat Keuangan Internasional Dubai dan Otoritas IKN.
Share your experiences, suggestions, and any issues you've encountered on The Jakarta Post. We're here to listen.
Thank you for sharing your thoughts. We appreciate your feedback.
Quickly share this news with your network—keep everyone informed with just a single click!
Share the best of The Jakarta Post with friends, family, or colleagues. As a subscriber, you can gift 3 to 5 articles each month that anyone can read—no subscription needed!
Get the best experience—faster access, exclusive features, and a seamless way to stay updated.